Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Masjid Darussalam bekerja sama dengan Family Corner Darussalam mengadakan acara Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim pada Jumat 29 Agustus 2025 yang lalu. Kegiatan ini diikuti oleh 15 anak yatim yang berasal dari sekitar Masjid Darussalam. Kegiatan ini adalah santunan rutin yang diadakan setiap bulan. Santunan periode sebelumnya sudah dilaksanakan pada Ahad 6 Juli 2025 yang bertepatan dengan peringatan 10 Muharram 1447 H.
Acara yang dilaksanakan pada pukul 15.30 WIB ini diawali dengan pembacaan istighotsah dan tahlil. Doa bersama ini dipimpin oleh Ustadz Fathollah, S.Pd.I. (ketua takmir Masjid Darussalam). Setelah doa selesai, anak yatim menerima bimbingan motivasi dari dra. Tony Suhartatik, M.Pd. (Family Corner Darussalam). Bimbingan motivasi ini mengajak anak-anak yang hadir untuk mengamalkan 7 Kebiasaan Anak Hebat Indonesia (7 KAHI), yaitu membiasakan diri bangun lebih awal agar disiplin dan semangat beraktivitas, beribadah tepat waktu, makan sehat dan bergizi, rajin belajar dan membaca, olah raga secara teratur, bermasyarakat, dan istirahat cukup dan tidak begadang.
Santunan anak yatim ini akan dilaksanakan setiap bulan dan akan diisi dengan kegiatan-kegiatan yang beraneka ragam seperti setor hafalan Al Quran, permainan edukatif, dongeng interaktif dan kuis sejarah islam. Kegiatan ini diharapkan dapat mendekatkan Masjid Darussalam kepada anak-anak.



